<< SELAMAT DATANG DI WEBSITE KAMI WWW.KEPRILIVE.COM | BERITA SEPUTAR KEPULAUAN RIAU | Contac Person 0812 7019 6488 | MEDIA INI DILINDUNGI OLEH UU POKOK PERS NO 40 TH 1999 | SEBAGAI ANGGOTA ORGANISASI FORUM PERS INDEPENDENT INDONESIA >>
Home / Tanjungpinang / Satpolairud Polres Tanjungpinang Berhasil Evakuasi Korban Laka Laut

Satpolairud Polres Tanjungpinang Berhasil Evakuasi Korban Laka Laut

Tanjungpinang-keprilive. Telah terjadi laka laut pada pada hari Senin (13/07/2020), sekira pukul 09.00 Wib korban tiba perairan pulau sore. Pada saat itu sekira pkl 13.00 Wib, saat itu tiba-tiba datang angin barat dan langsung menghantam kapal kayu ( pompong ) milik korban.

Diinformasikan oleh Wakapolres Tanjungpinang Kompol Muhammad Chaidir, SH,SIK, MM bahwa dari kronologis kejadian,
pada hari Senin tgl 13 Juli 2020 sekira pukul 06.30 wib Kapal Kayu ( Pompong ) berangkat dari pelabuhan Tanjung Unggat menuju perairan Pulau Sore Tanjungpinang . Tiba dilokasi perairan Pulau Sore sekira pukul 09.00 wib. Namun, sekira pukul 13.00 wib kapal kayu ( pompong ) tiba-tiba dihantam badai angin barat yang mengakibatkan kapal kayu (pompong) terbalik / tenggelam diperairan pulau sore sehingga kedua korban berenang kepinggir pantai.

Adapun identitas Korban adalah Sdr. Alex (nahkoda), nelayan, 33 th, Jalan ST.Machmud, dan Sdr. Zainudin ( Kru ), nelayan, 68 th, Jalan ST.Machmud.

Dari laporan kejadian laka laut tersebut, Satpolairud Polres Tanjungpinang bersama TNI-AL dan Basarnas langsung melakukan pencarian. Kedua korban selamat dan berhasil diamankan di Kapal Patroli Polda Kepri 1002.

Dalam pencariannya pada hari Senin tanggal 13 Juli 2020, pukul 21.30 Wib, Satpolairud Polres Tanjungpinang berhasil menemukan kapal kayu (pompong) diperairan Pulau Sore, dengan 2 (dua) orang korban dalam keadaan selamat yaitu Sdr. Alex, 33 th dan Sdr. Zainudin, 68 th.

“Kami himbau juga, apabila akan berlayar untuk mancing atau kegiatan menyeberang lautan agar selalu monitor dan memperhatikan cuaca dan di lengkapi dengan peralatan keselamatan laut”, ucap wakapolres.

Sumber  : Humas Polres Tanjungpinang

 

About keprilive.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *